REVIEW
FILM TEMEN KONDANGAN berdurasi 86 menit ini menjanjikan komedi yang luwes dan segar di awal plot. Apalagi mengangkat isu hiruk pikuk sosial media yang relate pada kehidupan saat ini. Sayang semakin ketengah dan bahkan sampai menuju ending, cerita film ini justru menurun. Komedi yang diangkat sangat monoton bahkan terasa hambar.
Visual di pertengahan film yang tidak bergerak sama sekali dari area pernikahan memantik kejenuhan penonton. Meskipun memang film ini menitik beratkan pada konflik pada saat di kondangan. Namun visual 70% di acara wedding ini sangat lambat dan bikin boring. Kisah mantan yang susah move on digerus tipis tanpa kejelasan.
Selain durasi suasana pernikahan yang lebih dari setengah film diputar, pun akting para cast yang terbilang biasa saja membuat suasana menonton menjadi tidak menyenangkan. Tidak ada yang menonjol bahkan beberapa adegan terkesan menunjukkan seperti mereka aktor-aktor baru.
Sayang sekali memang jika seorang Gading Marten yang pernah begitu memukau di film Love for Sale dan menyabet piala FFI sebagai aktor terbaik, di film ini justru melempem tanpa istimewa. Bahkan sedih rasanya sekelas Prsilia Nasution yang kita tahu piawai memerankan Srintil penari ronggeng di film Sang Penari yang menghujaninya berbagai penghargaan, disini ia hanya berkutat pada ketidak jelasan cerita. Bahkan aksen sunda yang dihadirkannya pun kurang luwes.
Bagian lain yang membuat bingung adalah bagian dimana cerita menuju akhir mengapa konflik justru bergeser jelas menuju Olivia Jensen yang bukan sama sekali pemeran utama dan tak relevan dengan tajuk film ini sendiri. Ini menjadi pertanyaan menggelitik sebenarnya mengapa film ini makin membuat ngantuk bukannya tertawa.
Konflik yang dibangun tidak menunjukan benang merah yang sama, seperti menambah nambahkan durasi saja. Dan perubahan genre komedi menjadi drama itu sangat mengecewakan di akhir cerita.
SINOPSIS
Putri si selebgram cantik mendadak galau karena mendapatkan undangan pernikahan sang mantan. Mau gak mau Putri mencari seseorang yang bisa diajaknya datang ke undangan tersebut. Ucup alias Yusuf akhirnya terpilih jadi pendampingnya. Sayangnya Putri tanpa sengaja juga telah memberikan kode pada atasannya Pak Candra dan Juna agar mendapinginya ke undangan.
Putri dibuat mati kutu ketika sadar kehadiran 3 laki-laki sekaligus di kondangan tersebut mengatakan datang bersamanya. Suasana pesta makin tak terkendali dan ricuh saat masing-masing pria yang menjadi pasangan Putri tersebut memiliki misi masing-masing. Candra yang mantan dari pengantin perempuan ternyata masih belum move on dan berniat mengagalkan pernikahan. Begitupun dengan Ucup dengan obsesinya sebagaianak band dan Juna si penyusup profesional perayu ulung.
TEMEN NOBAR bukan TEMEN KONDANGAN
Kamis malam regu pengamat film Forum Film Bandung (FFB) dan Blogger Bandung ngumpul lagi nonton bareng film Temen Kondangan di XXI Festlink Bandung. Kalo udah ngumpul yaa pasti rame huru hara😄. Acara kaya gini tuh paling ngangenin. Rutin tapi tentatif karena semua orang sibuk. Aku aja kalli yang available 😃😃😃 yaaahhh!!
Keseruan selalu hadir kalau para Lifestyle Blogger Bandung udah ngumpul bareng. Tim (nggak) rusuh katanya. Tapi aku tak percaya hahaha... Adakah yang mau ngajakin kita kondangan. Yakinlah aman bawa kita tuh. Amaaannn!!😉😉 wkwkwkwk...
Udahlah yang paling bener dan kece mah ditemenin nobar ajah ma kita. Nontonnya film " Temen Kondangan" 😉🙌
Menghibur ya mbak filmnya apalagi bagian kondangan rusuh seru tertawa terus.
ReplyDeleteSeriusan film ini lucu dan bikin ngakak..
ReplyDeleteJadi penasaran sama ending-nya
Btw, Kak. Blognya dibuka di laptop latarnya hitam gelap nih
lucu banget film ini, saya juga hadir dalam Press Screening Teman Kondangan. Gak Nyesel! Kocak!
ReplyDeleteSaya banyangkan pasti saya akan tertawa sampao berurai air mata. Lucu banget, filmnya. Berasa menertawakan diri sendiri saat kondangan di pernikahan mantan.
ReplyDeleteTapi ga cuma lucu, ya. Ada pesan di balik itu.
Wah aku belum pernah ikitam event nobar sama blogger, seru kali yaaa. Aku juga blm nonton film ini, kangen juga sih nonton komedi segar di bioskop
ReplyDeleteIni dia yang paling bikin saya males nonton film Indonesia, durasi dipanjang panjangin
ReplyDeleteKisah mantan yang susah move on digerus tipis tanpa kejelasan.
Menyedihkan banget, kapan kita bisa berharap punya film sebagus Parasite
Aku nonton trailer nya waktu nonton film hollywood. Kocak banget yak, sayang belum kesempatan nonton Temen Kondangan ini
ReplyDeleteSewaktu menonton trailernya, aku belum tertarik juga untuk menonton film ini. Biasanya kan trailer itu ampuh banget ya membius penonton untuk nonton langsung di bioskop.
ReplyDeleteMembaca review di sini, ya sudah deh, nggak jadi nontonnya, hahaha ...
Aku belum pernah lihat trailernya ni film. Jadi kepo juga deh setelah baca tulisan di atas.
ReplyDeleteNi pilem aseliii bikin ngikik parah :D
ReplyDeleteMau jugaaa nonton bareng2 ama sahabat, biar makin enjoooyy
film ini ingin merubah stigma yang berkata 'kisah cinta ku nggak seperti di film-film'. Kebanyakan film menunjukkan sisi manis dari sebuah kisah cinta, padahal ada juga kok sisi pahit dari sebuah kisah cinta, contohnya ada di film ini. Masalah percintaan dalam film Temen Kondangan itu sama kok dengan kehidupan kita, sehingga lebih menarik untuk ditonton.
ReplyDeleteKonflik yang ada dalam film ini cukup banyak, tapi justru konflik-konflik yang ada membuat kita tidak bisa berhenti tertawa. Karena hampir semua konflik yang ada dalam film Temen Kondangan dikemas dengan jokes-jokes yang lucu.
Seperti konflik Yusuf yang ingin mengungkapkan perasaannya ke Putri tetapi selalu terhalangi oleh berbagai hal. Lucu dan bikin gemas banget ya.
Saya belum nonton, tapi kayaknya seru kalau lihat dari trailernya. Wah, ternyata justru di awal yang nendang ya? Sayang bgt memang kalau sekelas Prisia malah main di film yang ceritanya kurang konsisten.
ReplyDeleteTapi aku tetep penasaran sama filmnya ih pengen nonton sendiri. Jadi Putri ini udah move on apa belum sih dari sang mantannya ? Bagian gak sengaja ngodein dua cowok lain dan milih 1 cowok jadi temen kondangan (jadi 3 orang) ini mengingatkanku pada sebuah film Thailand, bedanya si cewek ditinggalin tiba2, dan pas ke rumah si cowok nemu desain undangan pernikahan terus dia pengen dateng sambil mamerin kalau dia udah move on sama cowok yang keren :D
ReplyDeleteHari ini toko barang mantan main ya hoho film indonesia yang kocak ini aku ngakak sampe habis
ReplyDeleteuwooow reviewnya jujur banget
ReplyDeletenendang banget di pembukaan, hahaha
.
.
.
tapi emang kurang hype sih euforianya film ini menurutku
Huhu, aku belom sempet aja deh nonton film ini. Masih ada kah di bioskop? Kalo udah gak ada, kepengen nonton Toko Barang Mantan deh. :D
ReplyDeleteIf you're looking to lose kilograms then you certainly need to start following this totally brand new custom keto meal plan diet.
ReplyDeleteTo create this keto diet, certified nutritionists, fitness trainers, and top chefs have joined together to develop keto meal plans that are useful, painless, price-efficient, and delicious.
Since their first launch in January 2019, 100's of clients have already transformed their figure and well-being with the benefits a certified keto meal plan diet can give.
Speaking of benefits; clicking this link, you'll discover 8 scientifically-proven ones given by the keto meal plan diet.